Sunday, March 20, 2016

Apakah yang dapat kita harapkan dengan adanya Virtual Reality di tahun2016?


HELLO! and welcome to my blog.

Masa berkembangnya Virtual Reality (VR) sudah terlihat dan lebih baik dari yang kita bayangkan. Perusahaan-perusahaan teknologi besar seperti Oculus, Facebook, Samsung, HTC, Valve, Sony, dan juga Google memimpin era yang akan mengharuskan kita memakai seperangkat headsets.

Tidak hanya Oculus, Valve, dan Sony yang membuat VR menjadi terjangkau, tetapi mereka juga membuat alat yang berkualitas tinggi. Tentu saja masih terdapat ruang untuk dapat meningkatkan kualitas VR tersebut seperti menggunakan retina display dan haptic feedback, bahkan generasi pertama dari sistem VR yang dihubungkan dengan komputer atau konsol gaming memiliki kekuatan sangat tinggi.


Virtual Reality merubah cara kita yang hanya sekedar menikmati sebuah permainan lewat layar kaca. VR membuat permainan menjadi lebih terbuka, bebas, serta memberikan cerita yang lebih meyakinkan. Selain itu, media ini juga dapat berguna untuk edukasi, kesehatan, desain, komunikasi, dan masih banyak lagi. VR memberikan rasa yang nyata dan perspektif penting dalam hal tertentu.


(sumber: venturebeat)

Apakah PS4.5 benar-benar dibuat oleh Sony?


HELLO! and welcome to my blog.

Kali ini gue akan membahas tentang rumor yang mengatakan bahwa Sony sedang mengerjakan projek baru yang bernama Playstation 4.5. hmmm....

Apakah rumor tersebut benar?
Berdasarkan Kotaku, Sony sedang merencanakan sebuah versi baru dari Playstation 4 dengan kekuatan grafis yang lebih tinggi dan dapat dimainkan pada resolusi 4K, kata sumber developer dari Sony.

Sepertinya kita belum tahu apakah pengguna PS4 dapat meng-upgrade PS4 yang mereka miliki dengan cara menukarnya dengan PS4.5 (jika sudah rilis nanti) atau harus membeli lagi satu paket mesin baru PS4.5.

Berdasarkan percakapan dengan para developer yang sudah berbicara dengan pihak Sony, mereka menyebutkan bahwa "PS4.5" ini akan memiliki GPU yang diupgrade agar bisa support resolusi 4K untuk bermain game. PS4 saat ini bisa menghasilkan foto dan video dengan resolusi 4K, tetapi tidak memainkan game dengan resolusi 4K. 

Adanya peningkatan tenaga ini, diharapkan juga PS4.5 dapat meningkatkan support game-game untuk Playstation VR. Dengan ini, Playstation VR juga dapat bersaing dengan Oculus Rift dan HTC Vive yang memang didesain untuk bekerja dengan PC bertenaga tinggi.

Masih sedikit pihak yang diketahui terkait dengan projek "PS4.5" ini. Maka, kita masih tidak tahu apakah "PS4.5" merupakan nama resmi untuk nama mesin baru dari Sony atau hanya nama julukan yang dipakai untuk merahasiakan projek ini. Bahkan, salah satu pengembang versi baru dari PS4 ini ada yang mengatakan bahwa namanya bisa saja "PS4K", tetapi dengan nada bercanda. 

(Sumber:Kotaku)

Saturday, January 16, 2016

Fallout 4 - Berbagai mods yang harus dicoba oleh pengguna PC



HELLO! and welcome to my blog.

Game Fallout 4 rasanya kurang lengkap jika tidak memiliki mods bagi pengguna PC. Mulai dari meningkatkan kualitas graphics permainan, memperbarui gameplay menjadi lebih baik, menambah item baru, hingga memodifikasi deathclaw menjadi kereta Thomas, menggunakan mods menjadi pengalaman yang menarik dan menagihkan bagi pengguna PC. Apa saja mods yang harus kamu coba di game Fallout 4? Let's check it out!


1. Proto Vault Suit



Kamu tidak menyukai tekstur vault suit yang ada di Fallout 4? Tidak perlu khawatir... Proto Vault Suit menawarkan kualitas tekstur yang dijamin membuat kamu lebih betah memakai vault suit. Dengan kualitas HD nya, Proto Vault Suit terlihat keren dan memiliki detail yang luar biasa.



2. Full Dialog Interface


Sistem dialog baru di Fallout 4 terlihat tidak memiliki banyak variasi seperti seri sebelumnya, bahkan kita tidak tahu apa yang karakter kita akan katakan. Dengan Full Dialog Interface, kata-kata yang akan diucapkan karakter kamu akan terlihat sehingga kamu tau dialog mana yang menurut kamu lebih pas untuk dipilih.



3. Homemaker - Expanded Settlements


Mod ini menyediakan banyak variasi barang-barang baru yang dapat kamu buat mulai dari kasur, kursi, hingga dekorasi. Barang-barang yang ada pada waktu sebelum perang juga dapat kamu buat dengan menggunakan mod ini.



4. Configurable Power Armor Fusion Core Drain


Mungkin kamu merasa kalau tenaga fusion core terlalu cepat terkuras habis sehingga kamu tidak leluasa memakai power armor. Dengan mod ini, kamu bisa mengatur tenaga fusion core agar tidak terkuras sama sekali atau menambah tenaga fusion core sehingga tidak terlalu cepat terkuras seperti yang seharusnya.



5. Really Useful Fallout


Ya, mod ini merupakan mod yang berguna sesuai dengan judulnya. Kalau kamu bosan dengan Fallout 4, kini dapat disegarkan kembali dengan adanya deathclaw yang menjadi kereta api Thomas. Bagi para modders, tidak lengkap rasanya jika Thomas belum hadir didalam Fallout 4.



6. Stalker Lighting


Stalker Lighting merupakan mod yang menggunakan SweetFX untuk memodifikasi visual game Fallout 4. Bagi yang belum paham, SweetFX dapat mengurangi performa game dengan drastis jika kamu tidak memiliki PC yang cukup kuat. Tetapi, hasil yang diberikan oleh mod ini terlihat lebih menghidupkan visual Fallout 4 jauh lebih baik dan lebih terasa suasana post-apocalyptic nya.



7. CBBE


Karakter wanita kamu terlihat kurang seksi? well.. dengan CBBE, karakter kamu akan memiliki badan yang kamu harapkan. Dengan tekstur barunya, karakter kamu juga terlihat lebih detail dan georgeus. Mod ini memiliki konten dewasa karena juga memodifikasi tekstur tubuh nya. Adults Only guys...



8. Classic Dogmeat aka Pirate


Seorang modder penggemar game Fallout membuat mod agar dogmeat menjadi persis seperti anjing peliharaannya bernama Pirate. Jika kamu bosan dengan warna bulu dogmeat yang aslinya, kamu dapat mencoba mod ini karena kualitas teksturnya yang juga top. Mods untuk dogmeat lainnya bernama Old Dogmeat, Ghost Dogmeat,  Siberian Husky Dogmeat, dan Raider Dogmeat juga layak untuk kamu lihat.

9. True Storms - Wasteland Edition


Mod ini mengubah cuaca yang ada didalam Fallout 4 menjadi lebih sangar, menambah suasana permainan menjadi lebih terasa survival nya. Hujan radiasi menjadi lebih berbahaya, hujan deras juga menjadi lebih menakutkan, hujan pasir lebih membutakan, kabut tebal di pagi sampai siang hari. Very recommended mod untuk yang satu ini.



10. Armorsmith Extended


Vault suit dan raider leathers merupakan contoh pakaian yang dapat dipasang armor dengan lengkap. Banyak pakaian yang tidak dapat dipasang armor sama sekali atau hanya dapat dipasang pada beberapa bagian. Dengan mod ini, semua pakaian yang kamu gunakan dapat dipasang armor secara lengkap.


Itu adalah beberapa mods yang menurut RRVG dapat kamu coba didalam game Fallout 4. Apa kamu punya mod favorit lain diluar list ini? let's talk about it in the comment below!

And as always guys, simak terus RRVG Indonesia untuk berita dari game seru lainnya yang akan datang. Thanks buat RReaders yang sudah membaca blog ini. See you next time and have a good day :)

Jangan lupa untuk menyimak berita-berita seputar video games lainnya di rrvgindonesia.blogspot.co.id

The Witcher 3: Blood and Wine Expansion Pack




HELLO! and welcome to my blog.

Pengalaman developer CD Projekt Red menciptakan game The Witcher 3: Wild Hunt menjadi suatu pelajaran yang berharga dalam mengasah expansion pack terbarunya yang masih dalam proses yaitu The Witcher 3: Blood and Wine. CD Projekt RED mengumpulkan semua pengalaman yang didapat ketika membuat The Witcher 3: Wild Hunt dan akan memastikan kalau Blood and Wine akan lebih halus dibanding game utamanya. Gamers bisa mengharapkan misi, monster, dan tempat baru yang ditawarkan Blood and Wine lebih menarik dan seru.

Blood and Wine sendiri diperkirakan akan menguras waktu sebanyak 20 jam untuk menyelesaikannya. Ini merupakan waktu yang sangat lama hanya untuk sebuah expansion pack, dan RRVG menjamin kalau Blood and Wine memiliki cerita yang lebih panjang dibandingkan game-game lain yang tengah rilis sekarang ini. The Witcher 3: Blood and Wine memiliki jadwal rilis antara bulan Januari-Juni 2016.


And as always guys, simak terus RRVG Indonesia untuk berita dari game seru lainnya yang akan datang. Thanks buat RReaders yang sudah membaca blog ini. See you next time and have a good day :)

Jangan lupa untuk menyimak berita-berita seputar video games lainnya di rrvgindonesia.blogspot.co.id

The Division Multiplayer Beta Dikonfirmasi!

HELLO! and welcome to my blog.



Tom Clancy's The Division versi Beta telah dikonfirmasi oleh Ubisoft dapat dimainkan terlebih dahulu di konsol XBOX One pada tanggal 28 Januari. PC dan PS4 akan segera menyusul pada tanggal 29 Januari. Versi Beta The Division memiliki story-driven mission yang berada di Manhattan's Chelsea Pier. Gamers juga dapat merasakan mode PvP Dark Zone yang ada didalam game ini. Multiplayer Beta dapat dimainkan diseluruh platform pada tanggal 31 Januari. Agar dapat memainkan versi Beta ini, kamu bisa mendaftar terlebih dahulu di waitlist yang ada di website Tom Clancy's The Division. Here's the link: http://tomclancy-thedivision.ubi.com/game/en-us/beta/



Tom Clancy's The Division adalah game yang bercerita tentang kota New York yang sedang kritis karena adanya wabah penyakit yang melanda. Kelompok agen bernama The Division ditugaskan oleh pemerintah untuk mengatasi kekacauan yang terjadi di kota New York.


And as always guys, simak terus RRVG Indonesia untuk berita dari game seru lainnya yang akan datang. Thanks buat RReaders yang sudah membaca blog ini. See you next time and have a good day :)

Jangan lupa simak pengalaman RRVG tentang Assassin's Creed Syndicate di link ini: http://rrvgindonesia.blogspot.co.id/2016/01/pengalaman-assassins-creed-syndicate.html?m=1

Pengalaman - Assassins's Creed Syndicate



HELLO! and welcome to my blog.

Kali ini RRVG akan memberikan pendapat sekaligus berbagi pengalaman tentang Assassin's Creed Syndicate yang sudah rilis sejak tahun lalu. RRVG sudah memainkan hampir seluruh seri game Assassin's Creed dan setiap serinya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing demi membuat seri game nya tetap menarik. 


Untuk plot di seri terbarunya kali ini, saudara kembar Jacob dan Evie Frye menelusuri kota London untuk memerangi Templar yang menguasai industri, transportasi, dan lain-lain disana. Apa yang salah dengan Templar menguasasi kota London sehingga kelompok Assassin harus menghentikannya? jawabannya adalah karena Crawford Starrick. Ia adalah pemimpin kelompok Templar di kota London yang tidak kenal ampun dalam menjalankan perusahaannya. Minuman yang diproduksi Starrick dicampur dengan bahan narkoba agar pembelinya kecanduan dengan minumannya. Industri nya juga memperkerjakan anak-anak dari pekerja dewasanya. Starrick juga memiliki geng bernama Blighter yang memonopoli kekuasaan di kota London sehingga transportasi dan distribusi barang juga dipegangnya. Karena itu, Jacob dan Evie Frye mengincar anggota-anggota Templar yang bersangkutan dengan Starrick. Menurut RRVG, memainkan dua protagonis adalah hal yang menarik dan baru di game ini. Jacob dan Evie memiliki sifat dan keahlian yang berbeda. Jacob lebih bersifat humoris tetapi berjiwa pemimpin, santai, dan handal dalam pertarungan terbuka, karena itulah ia membuat geng yang bernama The Rooks untuk melawan geng Blighter. adalah Evie adalah wanita yang serius, cerdas, serta pandai menghindari konflik. Evie fokus dalam mencari artifak kelompok Assassin yang diambil alih oleh kelompok Templar, sedangkan Jacob bertugas untuk menghabisi kelompok Templar. 






Gameplay menjadi lebih bervariasi sehingga gamers tidak jenuh dalam menyelesaikan misi permainan dengan memilih cara stealth (Evie) atau open combat (Jacob). Terdapat banyak cara yang dapat dilakukan Jacob dalam membunuh Templar, tidak hanya dengan satu cara seperti pada seri sebelumnya. Rope launcher adalah gadget baru yang dapat digunakan untuk menaiki gedung dengan lebih cepat, karena Assassin's Creed Syndicate dipenuhi gedung-gedung yang tinggi. Banyak percakapan humor yang dikeluarkan Jacob dan tindakan-tindakan lucunya disepanjang permainan menjadi kelebihan tersendiri bagi Assassin's Creed Syndicate.



Keindahan graphics masa kini membuat suasana kota London seperti nyata. Mulai dari sungai Thames hingga pusat kota London memiliki keunikan environment tersendiri. Perkotaan dipenuhi berbagai industri, gedung-gedung tinggi, jalanan dipenuhi kereta kuda, sungai dipenuhi kapal-kapal pengangkut barang, dan landmark terkenal disetiap daerahnya. Eksplorasi tidak terasa membosankan ketika harus menelusuri daerah satu ke daerah lainnya  karena banyak side quest juga yang siap dikerjakan pada sepanjang perjalanan.

Bagi RReaders yang belum memainkan Assassin's Creed Syndicate atau merasa bahwa seri yang satu ini kurang seru bagi kamu, game ini pantas dimainkan kalau kamu menyukai game bergaya parkour, open world, eksplorasi, dan bertema zaman dahulu. Dan pastinya harus dimainkan bagi kamu yang merasa penggemar seri game Assassin's Creed.

And as always guys, simak terus RRVG Indonesia untuk berita dari game seru lainnya yang akan datang. Thanks buat RReaders yang sudah membaca blog ini. See you next time and have a good day :)

Monday, January 4, 2016

Game Terbaik Tahun 2015 - RRVG Indonesia

HELLO! and welcome to my blog.

Tahun 2015 merupakan tahun yang sangat spesial untuk para gamers. Sekuel dari game-game populer sampai game yang sudah ditunggu-tunggu selama bertahun-tahun akhirnya rilis pada tahun 2015. Banyak juga game yang menurut kita sangat menjanjikan dan menarik untuk kita mainkan, seperti misalnya The Order: 1886 menjanjikan setting tempat dan waktu yang unik, serta cerita yang menarik juga. Tetapi, para gamers merasa kecewa ketika gameplay dari game tersebut repetitif dan selesai hanya dalam waktu kurang lebih 6 jam. Hatred memiliki kontroversi tersendiri sebelum rilis karena kontennya yang brutal, namun memiliki gameplay dan cerita yang mengecewakan. Adegan brutal tersebut tersebut pun seketika hilang dari pandangan para gamers dan malah merasakan permainan yang biasa-biasa saja.

Dibalik itu, tahun 2015 tetap menjadi tahun keemasan para gamers. Game-game yang dinobatkan menjadi Game Terbaik tahun 2015 merupakan gelar yang sangat pantas didapatkan. Ada 5 game yang dipilih RRVG sebagai Game Terbaik tahun 2015. Game apa saja yang terpilih? let's check it out!




5. Batman: Arkham Knight


Walaupun performa pada platform PC tidak optimal dan sangat mengecewakan para PC gamers, Batman: Arkham Knight pada platform konsol sangat diapresiasi oleh para reviewers atas cerita, gameplay, dan desain dari game ini. Graphics lebih realistis daripada seri-seri sebelumnya, karakter-karakter populer seperti Robin, Nightwing, dan Catwoman yang bisa dijadikan partner perjalanan, berbagai macam gadget Batman yang dapat digunakan selama game berjalan, dan combat yang lebih seru menggunakan Batmobile. 




4. Bloodborne


Gameplay yang seru dan menantang, kesan horror yang memukau, berbagai macam desain unik senjata, tempat, musuh, serta karakter yang kita mainkan, tidak lupa dengan soundtrack nya yang menambah atmosfer game ini menjadi perfect. Bloodborne dapat membuat gamers mengeluarkan perasaan yang campur aduk ketika memainkannya. 




3. Fallout 4


Game yang ditunggu-tunggu sejak seri sebelumnya rilis pada tahun 2008 ini akhirnya memperlihatkan jalan terang di tahun 2015 bagi para gamers yang sudah lama menunggu. Fallout 4 mengambil lokasi di kota Boston dan karakter yang kita mainkan adalah satu-satunya orang yang keluar dengan selamat dari Vault 111. Fallout 4 sendiri memiliki gameplay yang membebaskan pemainnya dalam menentukan jalan permainan. Suasana survival sangat terasa pada game ini. Player harus mencari atau memodifikasi armor dan senjata yang lebih baik untuk bertahan hidup, mencari makanan dan barang-barang berguna lainnya, dan membuat tempat perlindungan. Tindakan yang kita pilih juga mempengaruhi karakter kita, misalnya jika kita banyak mengkonsumsi obat-obatan untuk menambah kemampuan, karakter kita akan kecanduan akan obat-obatan tersebut.




2. Metal Gear Solid V: The Phantom Pain



Seri terbaru dan mungkin menjadi seri terakhir dari Metal Gear Series ini pertama kali menggunakan open world map sehingga dapat menjelajah dengan bebas tidak seperti seri-seri sebelumnya. The Phantom Pain menyajikan gameplay yang taktikal dan mengasah strategi gamers dalam menyelesaikan misi dengan baik dan cepat. Mulai dari senjata kecil seperti handgun sampai missile launcher dapat digunakan Snake untuk melawan musuh. Tidak hanya itu, berbagai kendaraan perang dan perlengkapan untuk mengecoh musuh juga banyak variasinya. Banyak partner-partner menarik yang dapat membantu Snake dalam menyelesaikan misi dan melawan musuh. Dijamin game ini membuat gamers tidak merasakan waktu yang terkuras saat sedang bermain.




1. The Witcher 3: Wild Hunt


Perjalanan terakhir dari Geralt of Rivia memang pantas menjadi game paling terbaik di tahun 2015 ini. CD Projekt Red selaku pengembang game selalu berusaha membuat seri The Witcher menjadi lebih baik dan lebih baik lagi. Terbukti ketika The Witcher 3: Wild Hunt mendapatkan banyak penghargaan dan apresiasi atas cerita, gameplay, dan desain game nya yang semakin berkualitas. Selain itu, kepedulian pihak pengembang game kepada gamers yang memainkan gamenya patut diacungi jempol. The Witcher 3: Wild Hunt menjadikan game yang sukses bagi developer serta gamers yang memainkannya.




Itulah 5 game yang dipilih oleh RRVG sebagai game terbaik di tahun 2015. Bagaimana menurut RReaders?


And as always guys, simak terus RRVG Indonesia untuk berita dari game seru lainnya yang akan datang. Thanks buat RReaders yang sudah membaca blog ini. See you next time and have a good day :)

Selamat Datang 2016! Game Apa Yang Kalian Nantikan?

HELLO! and welcome to my blog.

Menyambut kedatangan tahun 2016 bukan berarti semangat nge-game kita tidak sebesar seperti tahun-tahun sebelumnya. Malah kita akan semakin bersemangat karena banyak game-game yang akan rilis pada tahun ini dan sangat diantisipasi para gamers di seluruh dunia. Mulai dari Far Cry: Primal sampai Dark Souls III, RRVG akan menyajikan 10 games yang sangat diantisipasi para gamers di tahun 2016 ini.



1. Far Cry: Primal


Far Cry: Primal adalah seri kelima dari seri Far Cry yang memiliki setting tempat dan waktu sangat berbeda dari seri-seri sebelumnya. Kali ini gamers akan menjelajahi kehidupan di zaman batu yang dipenuhi banyak hewan-hewan besar dan buas. Far Cry: Primal dikabarkan akan rilis pada tanggal 23 Februari 2016 untuk platform PS4 dan XBOX One, lalu bulan Maret 2016 untuk platform PC.




2. Uncharted 4: A Thief's End


Seri terakhir dari seri game Uncharted akan melanjutkan petualangan Nathan Drake ketika ia sudah pensiun dari dunia fortune hunter. Kakaknya Nathan, Sam Drake yang sudah lama dipercaya meninggal ternyata masih hidup dan meminta bantuan Nathan untuk penjelajahan harta karun terbarunya. Uncharted 4: A Thief's End adalah game eksklusif untuk Playstation 4 dan dikabarkan akan rilis pada bulan April 2016.




3. Street Fighter V


Game bergenre fighting yang dipopulerkan selama 20 tahun lebih ini akan merilis seri terbarunya pada bulan Februari 2016 untuk platform PC (Microsoft Windows dan Linux) dan Playstation 4. Akan diadakan fitur cross-platform play sehingga gamers dapat berkompetisi diantara platform yang berbeda. Sudah dikabarkan bahwa ada 4 karakter baru didalam Street Fighter V yaitu Necalli, Rashid, Laura, dan F.A.N.G dengan total ada lebih dari 20 karakter yang dapat kita mainkan.



4. Tom Clancy's The Division


Game ini sudah lama diberitakan sejak tahun 2012 tentang pembuatannya dan di delay pada tahun 2015 menjadi sekitar bulan Maret 2016. Game ini akan dirilis untuk platform PS4, XBOX One, dan PC. The Division dikembangkan oleh Ubisoft dan Red Storm Entertainment dengan mengambil setting tempat kota New York pada masa-masa krisis karena wabah penyakit yang telah menyebar ke seluruh kota. Gamers akan memainkan agen khusus dari tim bernama The Division untuk menyelamatkan kota New York dari kehancuran.



5. Quantum Break


Quantum Break merupakan game eksklusif XBOX One yang bergenre third-person shooter action game dan dikabarkan akan rilis pada tanggal 5 April 2016. Gamers akan memainkan karakter bernama Jack Joyce yang dapat memanipulasi waktu sehingga semua yang ada dihadapannya akan berhenti kecuali dia. Bagi para gamers yang memiliki XBOX One, game ini sangat menjanjikan dan pastinya jangan sampai terlewatkan.



6. Ratchet & Clank


Ratchet & Clank merupakan salah satu game terpopuler yang dicintai playstation gamers. Para gamers penggemar seri Ratchet & Clank sudah menunggu game ini sejak delay nya pada tahun 2015 dan sekarang dikabarkan akan rilis pada tanggal 12 April 2016.



7. Mirror's Edge Catalyst


Game ini sangat populer sejak seri pertamanya, Mirror's Edge (2008) dikagumi oleh banyak gamers diseluruh dunia karena gameplay dan ceritanya yang keren, serta style parkour nya yang banyak mempengaruhi game-game kedepannya. Mirror's Edge Catalyst akan memperlihatkan awal perjalanan dari karakter utamanya yang bernama Faith. Game ini dikabarkan akan rilis pada bulan Mei 2016 untuk platform PS4, XBOX One, dan PC.



8. Deus Ex: Mankind Divided


Game ini merupakan seri kelima dari seri game Deus Ex dan akan melanjutkan cerita Adam Jensen dua tahun setelah cerita dari Deus Ex: Human Revolution berakhir, serta memiliki berbagai teknologi dan body augmentations baru yang dapat digunakan oleh Adam. Deus Ex: Mankind Divided memiliki jadwal rilis pada tanggal 23 Agustus 2016 untuk platform PS4, XBOX One, dan PC.



9. Hitman



Seri game Hitman merupakan salah satu game bergenre stealth action yang sangat digemari para gamers. Mungkin gamers banyak yang kecewa dengan live-action movie terbarunya, tetapi game Hitman sulit untuk mengecewakan para gamers dengan kejeniusan agent 47. Seri terbarunya dikabarkan akan rilis pada tanggal 11 Maret 2016 untuk platform PS4, XBOX One, dan PC secara bersamaan. 



10. Dark Souls III


Dark Souls III secara pribadi merupakan game yang sangat diantisipasi oleh RRVG di tahun 2016 ini. Desain tempat, karakter, dan senjata yang unik, serta gameplay yang ganas dan selalu menantang membuat para gamers ketagihan untuk terus melanjutkan permainan hingga sampai boss terakhir. Game ini akan rilis pada tanggal 12 April 2016 untuk platform PS4, XBOX One, dan PC. 


And as always guys, simak terus RRVG Indonesia untuk berita dari game-game seru lainnya yang akan datang. Thanks buat RReaders yang sudah membaca blog ini. See you next time and have a good day :)

Happy New Year 2016!!!