Pages

Tuesday, September 30, 2014

Middle-earth : Shadow of Mordor - Feel the Amazing Journey of Talion





HALLO! buat semuanya yang sudah membaca blog gue. Nama gue Rifqie.
Hari ini, tanggal 30 September 2014, Middle-earth : Shadow of Mordor resmi rilis di Amerika Utara untuk platform PC, PS4, dan XBOX One. Sedangkan untuk PS3 dan XBOX 360 harus menunggu lebih lama lagi pada tanggal 18 November 2014. Buat kalian para gamer dan orang-orang yang sangat suka film The Lord of The Rings dan juga The Hobbit, game ini sangat sayang untuk dilewatkan. 
Hari ini gue lagi masuk pada masa-masa ujian tengah semester dan semua materi mata kuliah semakin mengganas. Tetapi nggak ada yang bisa menahan buat tetap membahas tentang video games yang selama ini meng-accompany gue dan terus memotivasi gue. Work Hard, Play Hard !


So, pada segi gameplay, Shadow of Mordor mempunyai elemen Action RPG dan player yang akan dipakai selama permainan adalah seorang ranger yang memiliki kemampuan seperti wraith atau roh yang bernama Talion. Game ini merupakan game open world dan pemain akan bebas untuk mengerjakan misi sampingan atau ingin mengeksplorasi dunia. Pada awal game ini, pemain akan dapat membentuk penampilan Talion dan mengkostumisasinya selama permainan dengan menggunakan Nemesis System yang akan mengingat interaksi pemain dengan karakter spesifik yang ditemui dan mengatur sikap bagaimana karakter tersebut akan bereaksi kepada pemain di sepanjang permainan. Misalnya, ada salah satu Orc yang terkena serangan api dari pemain, jika pemain keluar dari area pertarungan, maka Orc tersebut ingin melakukan balas dendam kepada pemain karena telah membuatnya terbakar atau cacat. Ada juga reaksi ketika pemain kalah di sebuah pertarungan, maka ketika pemain kembali ke area pertarungan dengan lawan yang sama, maka lawan akan bereaksi (menantang atau mengejek) kepada pemain karena ingin beratarung lagi. Orc yang menang dalam pertarungan dalam pemain memungkinkan Orc tersebut akan naik pangkat di dalam kelompoknya.
Be careful on your journey my friend.

Pemain akan mempunyai pilihan untuk menaikkan level kemampuan Talion sebagai Ranger dan juga sebagai Wraith melalui Skill Tree yang berbeda. Kemampuan Ranger memungkinkan Talion untuk bergerak secara diam-diam melalui lingkungan tanpa menarik perhatian dari lawan, sementara kemampuan Wraith akan memungkinkan Talion untuk mempengaruhi musuh, dan membuat mereka mengumpulkan informasi, menyebarkan kisah Talion antara musuh untuk mengurangi semangat mereka, atau membunuh para pemimpin mereka.












Middle-earth : Shadow of Mordor logo : www.shadowofmordor.com
Images : www.gamespot.com

Wednesday, September 24, 2014

The Witcher 3 : Wild Hunt - The End of Geralt's Story (?)



HALLO! buat semuanya yang sudah membaca blog gue. Nama gue Rifqie.
Kali ini gue akan membahas tentang The Witcher 3 : Wild Hunt, game yang menurut gue punya banyak pengalaman yang dirasain saat memainkan seri sebelumnya dari game ini. Cerita dari petualangan Geralt dari berbagai tempat, karakter-karakter yang ditemui, monster-monster yang selalu menarik untuk dilawan, dan juga teka-teki di game ini menjadi pengalaman yang memorable. Banyaknya pengalaman yang dirasain saat main game ini membuat gue berkata " Don't end it so soon, please :( "
Seri ketiga, atau mungkin ini adalah seri terakhir dari kisah Geralt yaitu The Witcher 3 : Wild Hunt akan rilis pada tanggal 24 Februari 2015 untuk platform PC, PS4, dan XBOX One. 

Dari segi gameplay nya, The Witcher 3 : Wild Hunt mempunyai sistem combat yang sama dengan seri sebelumnya. Tetapi, kekuatan Geralt yang bernama Witcher Signs akan ditambahkan menjadi sepuluh, yang sebelumnya ada lima dari seri sebelumnya, sehingga membuat variasi permainan lebih menarik. The Witcher 3 : Wild Hunt akan dibuat dengan desain open-world  yang 30 kali lebih besar dari seri The Witcher sebelumnya dan diperkirakan 20% lebih besar dari Skyrim (The Elder Scrolls V : Skyrim). Dunia di game ini mempunyai siklus pergantian waktu dari pagi sampai ke malam yang akan membuat kekuatan dan kemampuan monster-monster yang ditemui akan berbeda sesuai dengan waktunya. Game ini juga menambahkan sistem pertarungan di laut, pertarungan saat menunggangi kuda, dan Geralt bisa menggunakan bom dan Witcher Signs saat menunggangi kuda. Kemampuan gerakan Geralt juga akan di upgrade, seperti melompat, memanjat, berenang, dan menyelam. Setiap tindakan yang dilakukan akan mempengaruhi dunia di game ini, setiap quest mempunyai banyak option untuk diselesaikan, dan setiap hasil yang didapatkan akan berbeda. hmmmm... (heavy breathing)

Di The Witcher 3 : Wild Hunt, Geralt akan memulai kisah yang baru dan pribadi mengenai dirinya, dengan beriringnya ketertiban dunia yang berubah dan memasuki masa yang kelam di dunia nya. Kisah baru Geralt dimulai saat masa kelam ini, sebuah pasukan misterius dari dunia lain yang dikenal dengan nama Wild Hunt menyerang Kerajaan Utara dan menyisakan banyak pertumpahan darah dan kehancuran. Geralt akan berusaha menghentikan bencana yang disebabkan oleh pasukan ini.

"Are you ready to begin your new experience?"





Thursday, September 18, 2014

Hyrule Warriors - Gabungan antara The Legend of Zelda dengan Dynasty Warriors



HALLO! buat semuanya yang sudah membaca blog gue. Nama gue Rifqie. 
Buat kalian penggemar The Legend of Zelda dan Dynasty Warriors, Hyrule Warriors adalah game yang mempunyai atmosfir dari kedua game tersebut. Two is better than one, right? RIGHT??!! (sorry)

Hyrule Warriors dapat tercipta karena adanya kolaborasi antara Koei Tecmo dengan Nintendo. Game ini bergenre permainan hack-and-slash ala Dynasty Warriors dan mempunyai setting permainan dan karakter dari The Legend of Zelda. Hyrule Warriors dirilis pada tanggal 14 Agustus 2014 di Jepang dan 26 September 2014 di Amerika Utara untuk konsol Wii U.

Setting tempat game ini adalah di Hyrule dan karakter utamanya adalah Link sebagai prajurit Hylian. Kalian mengendalikan Link dan bertarung melawan musuh yang main keroyokan. Tapi tenang, kalian punya partner yang akan membantu Link melawan pasukan musuh, ada Zelda, Lana, Impa, Sheik, Darunia, Ruto, Midna, Agitha, dan Fi yang siap membasi hama di sawah Hyrule (what?) maksudnya membasmi pasukan musuh di Hyrule. Kalian juga dapat memainkan partner kalian sehingga pertarungan menjadi lebih menarik, atau bermain multiplayer dengan teman kalian.
Kalian bisa menggunakan senjata yang biasa Link pakai seperti pedang, bom, dan juga serangan berputar ala Link. Di dalam game ini juga memberikan additional quest yaitu mengumpulkan seratus Skulltulas Emas. Jika kalian berhasil, kalian mendapatkan potongan ilustrasi dari beberapa karakter yang ada di dalam permainan.


   
potongan ilustrasi yang didapatkan dari Skulltulas Emas


Hyrule Warriors mendapatkan skor review yang lumayan bagus. IGN (www.ign.com) memberikan skor 7.0 dari 10 dengan kesimpulan : mempunyai pilihan kustomisasi karakter yang beragam, cerita sampingan yang seru, adventure mode yang cerdas, tetapi performa multiplayer yang buruk dan pertarungan boss yang membosankan. Famitsu, sebuah majalah video games di Jepang memberikan skor 36 dari 40, Menurut gue, Hyrule Warriors sangat sayang untuk dilewatkan karena mempunyai cerita yang bagus, karakter-karakter yang epic, dan tentunya, for the world i love, Hyrule. 
So, what are you waiting for? Kill all the enemies!







Hyrule Warriors logo : nintendofuse.com
Illustration pieces footage : nintendonews.com
Hyrule Warriors footage : IGN.com


Bloodborne - Game "Hardcore" Kalian Selanjutnya!





HALLO! buat semuanya yang sudah membaca blog gue. Nama gue Rifqie. 
Kali ini gue akan membahas game yang berjudul... (kalian sudah baca judulnya) Yep! Bloodborne! 
Yang udah pernah main Dark Souls atau Demon's Souls jangan kecewa, kalau kalian belum emosi dengan 2 game tadi, Bloodborne siap mengetes setebal apa ketahanan emosi kalian saat memainkan game ini. It's a RAGE TIME!

Bloodborne dikembangkan oleh From Software, studio yang juga mengembangkan game Dark Souls dan Demon's Souls. Game yang eksklusif untuk konsol PS4 ini dikonfirmasi akan rilis pada tanggal 5 Februari 2015 di Jepang dan 6 Februari 2015 di Amerika Utara. Bloodborne Collector's Edition yang dilengkapi dengan steelbook case, art book yang berisi konsep Bloodborne, dan digital soundtrack akan dikenakan harga $79.99 dan sudah bisa di pre-order sekarang di video game retailer yang sudah berpartisipasi.




Cerita dari game ini berlangsung di kota kuno yang ditinggalkan bernama Yharnam. Kota ini terkenal karena perumahan obat medis nya. Selama bertahun-tahun, banyak orang yang berziarah ke Yharnam untuk menyembuhkan penyakit dan penderitaan mereka. Karakter yang kita kontrol di game ini adalah salah satu orang yang berziarah ke Yharnam. Setelah berada di Yharnam, ternyata kota itu dibanjiri dengan kutukan mengerikan yang membuat sebagian besar penduduk kota Yharnam menjadi gila dan sangat berbahaya. Karakter yang kalian pakai akan masuk ke jalan-jalan kota Yharnam dan bertarung melawan monster dan penduduk gila untuk bertahan hidup (i feel intense already) 





Bloodborne : playstation.com
Bloodborne Collector's Edition picture : IGN.com
Bloodborne footage : IGN.com

Friday, September 12, 2014

Assassin's Creed : Unity - Siap Untuk Mengeksplorasi Revolusi Perancis?


HALLO! buat semuanya yang sudah membaca blog gue. Nama gue Rifqie. Kalian pasti tidak asing lagi dengan game yang punya ciri khas dengan gerakan parkour nya ini. Tahun ini, Ubisoft akan mengeluarkan Seri Assassin's Creed dengan dua title sekaligus, Asssassin's Creed Unity dan Assassin's Creed Rogue. Kenapa gue milih untuk cuma ngebahas Assassin's Creed Unity? karena Assassin's Creed Unity eksklusif dirilis untuk konsol next-gen dan pc. Kalian bisa merasakan atmosfir yang pastinya jauh lebih stunning dibanding Assassin's Creed Rogue yang menurut gue bakal lebih menarik. Tetapi kedua seri ini punya keunggulan masinh-masing, so why not playing both of these beautiful games?





Assassin's Creed Unity dijadwalkan akan rilis pada tanggal 11 November 2014 di bagian Amerika Utara untuk platform Playstation 4, XBOX ONE, dan Microsoft Windows. Single-player story dari Assassin's Creed Unity ditulis oleh Travis Stout, penulis yang juga pernah mengerjakan game Fallout: New Vegas sebagai writer dan area designer. Assassin's Creed Unity untuk pertama kalinya akan memperkenalkan sistem multiplayer yang kooperatif di dalam multiplayer story nya dan kalian bisa bermain sampai maksimal 4 player dalam menjalankan misi  dan mengeksplorasi kota bersama-sama.

Karakter utama dalam game ini bernama Arno Dorian, seorang warga Perancis keturunan seorang assassin. Cerita dari Arno Dorian akan berada di Paris pada masa revolusi Perancis. Seperti biasanya, akan ada seseorang yang berasal dari zaman modern yang akan mengeksplorasi dunia Arno Dorian.

Kekuatan mesin dari Playstation 4 dan XBOX ONE akan memungkinkan peningkatan kualitas kumpulan NPC (Non-Player Character) pada game ini hingga seribu NPC sekaligus didalam satu kerumunan, pastinya akan membuat atmosfir game ini menjadi lebih hidup dengan banyaknya kumpulan orang yang ditampilkan. Pada versi PC nya, game ini akan menggunakan teknologi dari Nvidia seperti di seri terakhirnya, Assassin's Creed Black Flag. Dengan menggunakan teknologi Nvidia PhysX, TXAA antialiasing, dan advanced DX11 tessellation akan membuat tampilan graphics seperti asap, cahaya, dan objek di sekitarnya sangat realistik.

Cerita di Assassin's Creed Rogue mempunyai kaitan dengan Assassin's Creed Unity. So, kalian para Assassin's Creed Fans yang udah punya konsol next-gen dan juga punya konsol 7th gen gue rekomen untuk memainkan keduanya. Ya mungkin finansial tidak memadai tapi nabung dikit-dikit lah (nggak ada maksud maksain).
Let's count down the release!


Assassin's Creed : Unity logo         : thisisxbox.com
Assassin's Creed : Unity footage    : gamesinasia.com

Wednesday, September 10, 2014

Basa-basi Tentang Pokemon



HALLO! buat semuanya yang sudah membaca blog gue. Nama gue Rifqie. Kali ini gue mau ngebahas tentang Pokemon yang dulunya ada magnet bermata satu, sekarang ada kunci hidup yang bisa melayang, what the fuzz Pokemon, come on you could make better than that! -___-
Tapi gue nggak mungkin ngebahas 718 Pokemon sekaligus, gue cuma ngebahas Pokemon secara random mulai dari Pokemon nya sendiri, game nya, atau hal lain yang bersangkutan dengan Pokemon. Remember, it's just basa-basi ok? (nice engrish broh)





Actually, setiap Pokemon punya kelebihannya masing-masing. Seperti 2 pokemon yang udah gue singgung tadi, Magnemite dan Klefki adalah Steel-type Pokemon yang bisa gampang ngebunuh Dragon-type Pokemon. Liat aja gambar Magnemite diatas "look at my badass magnet you motherf***ing Charizard, ooo i'm gonna f**k your goddamn fire tail, mannn"  
Tapi, sebenarnya Magnemite juga kalah sama Charizard. Yep, Charizard punya Fire ability yang bisa ngebunuh Steel-type Pokemon secara efektif, jadi strategi adalah satu-satunya kunci kemenangan dalam Pokemon Battle.

Kalo kalian punya handheld kayak GBA, NDS, atau 3DS pasti rasanya kurang kalo nggak ada game Pokemon didalamnya. Tapi kalo kalian para Pokemaniac pasti ngerasain juga yang namanya monoton pada gameplaynya, Seorang trainer yang akan mulai berpetualang dengan Pokemon, menjadi Pokemon Champion dan menyelesaikan Pokedex yang diberikan oleh Professor yang semua namanya diambil dari nama pohon --___-- Cuma cerita, tempat, karakter yang berbeda. Diiringi perkembangan generasi video game, dan voila! game Pokemon tetap menjadi game populer sampai sekarang karena game Pokemon selalu menarik perhatian pada perubahan graphics nya, Pokemon yang beragam dan mungkin akan jadi semakin banyak lagi, gameplay yang sangat nyaman dan tidak bosan buat dimainkan. Apalagi feature online nya dan juga Pokemon event yang ngebuat tambah betah mantengin game satu ini.  

Kalo tentang Pokemon favorit gue, sebenarnya gue nggak ngeliat Pokemon itu karna punya status kekuatan (HP, Attack, Defense, dll) yang bagus. Gue milih Pokemon yang gue rasa Pokemon itu pas buat ngedampingin gue selama dalam permainan. Kenyamanan dengan Pokemon yang gue pilih itu bisa ngebuktiin kalo gue masih bisa bertahan di Pokemon League X&Y dengan point 18 ribu lebih.

Here's my 6 favorite Pokemon :

1.     Vivillon



2.     Goodra



3.     Cyndaquil and its evolutions (Quilava - Typhlosion)

4.     Sylveon



5.     Tyranitar



6.     Pikachu



Pokemon Y                                                :   thanks to CharlieRomeo on deviantART
Magnemite                                                 :   thanks to Narsilion on deviantART
Klefki                                                         :   thanks to 3DBear on deviantART
Vivillon                                                      :   thanks to KrocF4 on devantART
Goodra                                                       :   thanks to Kawiku on deviantART
Cyndaquil, Sylveon, Tyranitar, Pikachu    :   thanks to bulbagarden.net





Tuesday, September 9, 2014

Basa-basi Tentang Video Games



HALLO! buat semuanya yang sudah membaca blog gue. Nama gue Rifqie. Di post pertama yang gue buat ini gue tertarik banget buat ngomongin tentang video games. Mungkin di benak kalian yang bukan gamer akan berpikir kalo gamer itu orang yang nggak ada kerjaan alias nganggur, pemalas, boros, mostly jomblo (really??). Tapi, apa kalian juga udah mikir darimana para gamer mendapatkan uang buat kebutuhan game nya?? menurut kalian gamer dapat uang darimana? PERI GIGI?! (sorry i'm not mad to you *hug... #homo #najis)
So, gue ngeposting gambar Nintendo 3DS (diatas yang warna merah bro) dan PS VITA (dibawah yang warna apa yok bro???) milik gue. Gue awal beli PS VITA kalo nggak salah dua tahun yang lalu dan harganya lumayan expensive (maklum, belum tau seller yang bagus). PS VITA mempunyai 2 kamera, 1 didepan dan 1 dibelakang, sistem touch control didepan dan juga dibelakang yang sangat amazing, kalo kalian pernah main Cooking Mama di Nintendo DS pasti inget waktu niup-niupin Nintendo DS nya supaya makanannya nggak gosong. Yup! PS VITA juga punya sensor angin untuk game tertentu (mungkin namanya sensor angin, sori kalo salah). PS VITA ada yang versi Wi-Fi dan 3G. Di versi Wi-Fi nya, sarana internet dapat diaktifkan hanya melalui Wi-Fi yang kalian dapat temui, atau pada saat kalian sengaja membeli 1 gelas minuman di sebuah kafe hanya karena ingin Wi-Fi gratisnya doang (sorry.. tapi gue juga pernah begitu LOL). Sedangkan versi 3G nya, sarana internet dapat diakses melalui Wi-Fi atau dengan kartu SIM. PS VITA udah punya 2 analog stick, fitur ini sangat alhamdulillah buat gue soalnya gue nggak biasa pake D-pad. PS VITA juga punya aplikasi Facebook, Twitter, YouTube, Skype, Netflix dan masih banyak lagi. Oiya, touch control belakang ternyata peka terhadap cahaya. Gue pas main Uncharted di chapter berapa gue lupa, ada kertas yang tulisannya bisa keliatan kalo terkena cahaya. Jadi dibagian belakang PS VITA harus terkena sumber cahaya dan kertas di game tersebut mulai terlihat tulisannya, its very cool.
Lanjut ke Nintendo 3DS. Kalo handheld yang ini jujur aja gue baru beli sih, jadi gue gak tau full feature yang gue nikmatin dari handheld ini. Awal gue beli udah ada game Super Mario 3D Land, jadi sudut pandang Mario nggak dari samping lagi dan jalan maju mundur doang, tapi kalian udah bebas mengontrol Mario (dan juga ada Luigi nya!) di dunia yang full 3D. Dengan sistem Stereoscopic 3D nya, jadi kalian bisa melihat gambar secara 3D tanpa perlu menggunakan kacamata 3D. Nintendo 3DS mempunyai 2 kamera dibagian belakang dan 1 kamera dibagian depan. Kenapa ada 2 kamera di bagian belakang? soalnya 2 kamera tersebut berfungsi untuk mengoptimalkan hasil 3D yang dapat dibuat melalui kamera bagian belakang, very amazing ini fiturnya tapi mata jadi nggak nyaman kalo kelamaan pake fungsi 3D nya.
Apa gue cuma punya 2 kotak game buat masing-masing handheld video games yang gue punya? actually... yes (for Nintendo 3DS). So, gue udah main Dokuro, FIFA 13 dan 14, Ragnarok Odyssey, Uncharted, Little Big Planet, Assassin's Creed Liberation (Digital Download), dan Persona 4 Golden di PS VITA gue. Kalo Nintendo 3DS gue sekarang lagi main Pokemon X. Gue punya Monster Hunter 3 Ultimate dan gratisan dari beli Nintendo 3DS cuma Super Mario 3D Land >__<
Buat kalian yang sama sekali tidak tertarik dengan dunia video games, please coba salah satunya. Ada console juga kayak PS, XBOX, dan WII yang mungkin lebih menarik dari versi handheld nya. Gue pernah baca satu artikel tentang manfaat bermain game di ligagame.com (http://ligagame.com/index.php/home/1/513). Jadi didalam artikel itu tertulis kalo main game dapat mengembangkan kemampuan dalam membaca. matematika, dan memecahkan masalah atau tugas. Soooooooooo... are you bad in math? had trouble in reading? hard to solving your problems? Let's play video games now!